Daftar Harga Hebel per Kubik Terbaru

Daftar Harga Hebel per Kubik Terbaru, Jenis, Kelebihan dan Kekurangan Bata Ringan

Daftar Harga Hebel per Kubik Terbaru. Membangun sebuah hunian tempat tinggal yang nyaman adalah dambaan seetiap orang. Dalam membuat rumah, tentunya Anda perlu memikirkan bahan-bahan bangunan yang berkualitas baik. Di samping itu, pertimbangan masalah harga bahan bangunan seperti hebel, genting, pasir, semen dan lainnya agar tidak membebani pengeluaran.

Pada kesempatan kali ini, Hargabulanini.com akan mengulas mengenai harga hebel per kubik di toko bangunan, baik online maupun offline. Selain Harga Hebel per Kubik, akan kami berikan info jenis Bata Hebel dan perbedaannya dan kelebihan dan kekurangan Bata Hebel.

Apa itu Hebel?

Dikutip dari wikipedia, hebel atau bata ringan adalah bata yang terbuat dari adonan pasir silika, gypsum, batu kapur, semen, air dan aluminium bubuk. Adonan tersebut kemudian diawetkan dengan cara dipanaskan dan diberi tekanan tinggi menggunakan alat yang autoclave.

Jenis Bata Hebel

Inilah penjelasan mengenai kedua jenis bata hebel yang banyak dijual di pasaran dengan kwalitas terbaik:

Hebel AAC (Autoclaved Aerated Concrete)

Bata ringan AAC adalah beton seluler dimana gelembung udara yang ada disebabkan oleh reaksi kimia, adonan AAC umumnya terdiri dari pasir kwarsa, semen, kapur, sedikit gypsum, air, dan alumunium pasta sebagai bahan pengembang (pengisi udara secara kimiawi).

Hebel CLC (Cellular Lightweight Concrete)

Hebel CLC berbeda dengan hebel AAC, dilihat dari proses pembuatannya hebel ini dibuat dengan tradisional. Bahan yang digunakan menggunakan bahan-bahan seperti pasir, semen, dan juga busa organik. Penggunaan gelembung udara dicampur ke dalam adonan inti untuk membuat jenis hebel ini.

Baca Juga: Harga Cangkul Terbaru

Untuk proses hampir selanjutnya adalah pengeringan, bata hebel ditaruh di bawah panas matahari dengan waktu yang agak lama hingga dua atau tiga hari. Harga hebel CLC dipasaran akan lebih mahal ketimbang hebel jenis AAC.

Perbedaan Hebel AAC dan CLC

Perbedaan keduanya antara bata ringan AAC dengan CLC yaitu hanya pada segi proses pengeringannya yaitu AAC pengeringannya menggunakan mesin autoclaved bertekanan tinggi sedangkan bata ringan jenis CLC pengeringannya masih memanfaatkan terik panas matahari ata dijemur seperti halnya bata merah biasa.

Kelebihan dan Kekurangan Hebel

Inilah beberapa kelebihan dan kekurangan hebel atau bata ringan untuk membuat kontruksi rumah.

Kelebihan Bata ringan

Bata ringan memiliki beberapa kelebihan, di antaranya:

  • Berat yang lebih ringan sehingga mudah dalam pemasangan dan transportasi.
  • Lebih rendahnya konsumsi energi dalam pembuatannya.
  • Memiliki isolasi termal yang baik sehingga lebih efisien dalam pengaturan suhu ruangan.
  • Lebih tahan terhadap gempa bumi dan tingkat kebisingan yang lebih rendah.
  • Lebih mudah dalam pemeliharaan dan perawatan jika dibandingkan dengan bata tradisional.

Kelemahan Bata Ringan

Bata ringan juga memiliki beberapa kelemahan, di antaranya:

  • Harga yang lebih mahal dibandingkan dengan bata tradisional.
  • Lebih rentan terhadap kerusakan akibat api.
  • Lebih rendahnya ketahanan terhadap air sehingga lebih mudah bocor.
  • Lebih rendahnya tingkat kekuatan dibandingkan dengan bata tradisional.
  • Beberapa jenis bata ringan mengandung bahan kimia yang berbahaya bagi kesehatan jika digunakan dalam jangka panjang.

Baca Juga: Harga Batu Tempel (Templek) Terbaru Berbagai Jenis

Daftar Harga Hebel per Kubik Terbaru

Berikut ini adalah list tabel harga hebel satuan dan per kubik dari setiap jenisnya.

Harga Bata Ringan Hebel Satuan

  • Bata Hebel ukuran 7.5cm x 20cm x 60cm : Rp7.800 per buah
  • Bata Hebel ukuran 10cm x 20cm x 60cm : Rp10.000 per buah

Harga Hebel CLC per Kubik

  • Bata Hebel ukuran 7.5cm x 20cm x 60cm : Rp600.000 per kubik
  • Bata Hebel ukuran 10cm x 20cm x 60cm : Rp600.000 per kubik

Harga Hebel AAC per Kubik

  • Bata Hebel ukuran 7.5cm x 20cm x 60cm (Grade A) : Rp500.000 per kubik
  • Bata Hebel ukuran 10cm x 20cm x 60cm (Grade A) : Rp500.000 per kubik
  • Bata Hebel ukuran 7.5cm x 20cm x 60cm (Grade A+) : Rp600.000 per kubik
  • Bata Hebel ukuran 10cm x 20cm x 60cm (Grade A+) : Rp600.000 per kubik
  • Bata Hebel ukuran 7.5cm x 20cm x 60cm (Alfa) : Rp620.000 per kubik
  • Bata Hebel ukuran 7.5cm x 20cm x 60cm (Saka) : Rp620.000 per kubik
  • Bata Hebel ukuran 7.5cm x 20cm x 60cm (Elephant Block) : Rp800.000 per kubik

Baca Juga: Harga Besi Hollow Terbaru, Aneka Jenis Ukuran Spesifikasi dan Merek

*Harga hebel CLC dan AAC per kubik di atas dapat berubah sewaktu-waktu. Untuk setiap daerah juga mempunyai taksiran harga berbeda-beda tergantung jumlah pemesanan dan lokasi. Cek dulu sebelum membeli bata ringan/hebel di toko bangunan terdekat yang menjualnya.